Alur.id
    Berita    Detail Article

Pererat Silaturahmi, Alumni Teknik Mesin UMI Angkatan 93 Gelar Halalbihalal

Alumni Fakultas Tekni Mesin (FTM), Universitas Muslim Indonesia (UMI) Makassar, angkatan 93 gelar halalbihalal di Pantai Akarena, Jalan Metro Tanjung Bunga, Makassar, Sabtu 19 April 2025.

Makassar - Alumni Fakultas Tekni Mesin (FTM), Universitas Muslim Indonesia (UMI) Makassar, angkatan 93 gelar halalbihalal di Pantai Akarena, Jalan Metro Tanjung Bunga, Makassar, Sabtu 19 April 2025.

Ketua panitia halalbihalal H. Halilintar Usman mengatakan, halalbihalal FTM UMI angkatan 93 ini dihadiri kurang lebih 27 orang alumni.

"Terdiri dari berbagai latar belakang, bahkan ada yang dari Kabupaten Raha, Sulawesi Tenggara dari Bulukumba serta dari Tana Toraja,"ujar Usman, di Pantai Akarena Makassar, Sabtu 19 April 2025.

Alumni FTM UMI 93 kata dia terdiri dari berbagai latar belakang profesi, ada pengusaha, PNS dan juga pedagang.

Usman menambahkan, Total Alumni FTM UMI angkatan 93 sebanyak 120 alumni.

"Alhamdullilah acara temu alumni seperti ini sudah rutin kami lakukan setiap tahunnya selepas lebaran,"bebernya.

Selail halalbihalal, ada beberapa kegiatan sosial yang dilakukan alumni FTM UMI angkatan 93 diantaranya pembagian sembako kepada masyarakat kurang mampu.

"Selain pembagian Sembako, juga ada acara buka puasa bersama kaum duafa. Insya Allah ke depannya kalau di beri umur panjang akan adakan bakti sosial atau pembagian Jumat berkah di masjid-masjid yang ada di Makassar,"jelasnya.

Usman berharap ke depannya kegiatan semacam ini semakin semarak, dan semakin banyak lagi alumni-alumni yang datang di acara halalbihalal.

"Tidak menutup kemungkinan acara halalbihalal ini di luar Makassar. Kemungkinan kita akan melaksanakan kegiatan seperti ini di Kalimantan Timur.

"Karena alumni-alumni FTM UMI banyak yang berdomisili di Samarinda, Kalimantan Timur,"pungkasnya.

Senada dengan Usman, salah satu perwakilan alumni FTM UMI 93 ABU Hasan menambahkan, tujuan utama temu alumni ini adalah silaturahmi.

"Ini acara sering sekali kita adakan, walau pun kali ini tidak terencana dengan baik, alhamdullilah bisa terlaksana,"ucapnya.

Dia menyebut teman-temannya yang berkumpul di dominasi yang berdomisili di Sulawesi Selatan.

"Yang dari daerah lain tidak hadir karena kendala selesainya masa liburan. Mereka ingin sakali datang tapi karena punya kesibukan, sehingga yang berkumpul kali ini mayoritas berdomisili di Sulsel,"bebernya.

Untuk bakti sosial kata Abu kemungkinan akan dilaksanakan di tahun berikutnya, dan rencananya di lintas Kalimantan.

"Sebenarnya kita sering menyumbang ke panti asuhan dan lainnya namun kita tidak ekspose. Itu sering dilakukan teman-teman khususnya di bula Ramadan,"pungkasnya. []