Alur.id
    Berita    Detail Article

Suami Istri asal Abdya Sidang dan Wisuda Bersamaan

Suami-istri bersuafoto sekeluarga usai sidang. (Foto: Alur/istimewa).

Blangpidie - Hari ini, Rabu, 20 November 2024 menjadi hari yang spesial bagi pasangan suami istri asal Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) dalam karirnya masing-masing.

Pasalnya, dihari yang sama keduanya berhasil mengukir catatan berharga dalam karir pendidikan dibidang masing-masing.

Di hari itu, sang istri bernama dr. Rifa Raihani, Sp.A menjalani wisuda setelah menyelesaikan pendidikan di Universitas Syiah Kuala sebagai spesialis anak.

Kemudian, sang suami yakni Dr. Aufa Safrijal Putra, Lc, MA juga dihari yang sama menyelesaikan sidang promosi doktor S3 di Universutas Arraniry bidang Prodi Fiqh Modern dengan judul disertasi Implementasi konsep wasatiah dalam Qanun Hukum Jinayah di Aceh.

Sementara tim penguji diketuai oleh, 1. Prof. Dr. Mujiburrahman, M. Ag Anggota, Prof. Eka Srimulyani, MA., Ph.D, Prof. Dr. Syamsul Rijal, M. Ag, Prof. Dr. Hasanuddin Yusuf Adan, M. CL., MA, Dr. Suhaili Sofyan, Lc., MA, Dr. Anton Widyanto, M. Ag, Dr. Tarmizi M. Jakfar, M. Ag dan Prof. Dr. Syahrizal Abbas, MA.

"Sidang berlangsung sangat alot, berbagai pertanyaaan dari penguji alahmdulillah bisa terjawab dengan baik, walaupun agak hangat karna membahas perkembangan masalah syariat islam dan Qanun Jinayat yang sedang berlaku di Aceh," sebutnya.

"Namun, Alhamdulillah ini tentu menjadi catatan yang berharga bagi karir pendidiakn kami berdua. Alhamdulillah istri hari ini wisuda dan saya menyelesaikan sidang promosi doktor S3," kata Dr. Aufa Safrijal Putra, Rabu, 20 November 2024.

Meski melakoni dua hal yang bersamaan, yakni harus bekerja sebagai suami dan mengurus rumah tangga sebagai istri, namun tentu jika dilakukan dengan sungguh-sungguh dan mampu mengatur waktu, semua akan berjalan dengan baik.

"Intinya harus ada kemauan dari dalam diri, tekun dan fokus. Yakinlah Allah akan terus mempermudah segala kesusahan hambanya," katanya. []