Jakarta - Program musik mingguan Swag Event kembali kehadiran musisi-musisi muda kaya talenta yang ingin menjajakan karya termutakhirnya. Kali ini, grup band BiruMuda berbagi panggung bersama dua solois Febry Rufi dan Amida Keyla.
Swag Event sendiri merupakan perhelatan rutin yang diinisiasi secara independen oleh Dhiche Stage sebagai etalase bagi musisi lintas genre dan generasi yang ingin menampilkan karyanya ke muka khalayak.
Acara ini mendapatkan dukungan penuh dari sejumlah pihak termasuk Labelers Indonesia, Road Manager Indonesia, Jurnalis Kanal Musik, Twin House, dan Kala di Kalijaga.
Acara ini juga mendapat dukungan dari media partner, yakni Reallist Media, Boleh Music, ScreenTime ID, Info Pesta, Seputar Musik Indonesia, Mave Magazine, Lesehan Musik, dan Soundtainment.
Selain itu, ada pula Lewat Lensa, Cadaazz.com, Dapur Letter, Soundcorners, I Music ID, Musik Anak Negeri, Berisik Radio, Djakarta Connection, Rockstar Magazine, Mautau ID, Eventyup, Indie Hitz, Jakarta Network, Indie Hits Com, Urbannews Co, serta SOS Konser.
Masih digelar di Twin House - Kala di Kalijaga, Blok M, Jakarta Selatan. Acara yang dipandu oleh Ncek Gaul dan Eno Suratno Wongsodimedjo ini berlangsung pada Selasa, 22 Agustus 2023, tepat pukul 7 malam.
Penyanyi muda berbakat Amida Keyla, menjadi penampil pertama yang unjuk kebolehan di depan penonton. Datang dari genre R&B, perempuan yang masih duduk di bangku sekolah ini menyajikan aksi panggung menawan dengan dua orang penari latar.
Kehadiran Amida Keyla di program Swag Event adalah memperkenalkan karya-karya musiknya secara live, di antaranya single Crush on You, Gigit Jari dan tembang teranyar miliknya berjudul Move That Body.
Usai Amida Keyla turun pentas, suasana program Swag Event yang langsung memanas langsung didinginkan oleh penampilan Febry Rufi. Solois yang mengusung genre folks pop ini, membawakan beberapa lagu karya miliknya.
Febry juga menjelaskan bahwa sepanjang berkarier sejak tahun 2015, ia telah merilis karya dalam bentuk album dan single, termasuk tembang-tembang menawan semisal Dialog Hujan, Arah, Tabur Tuai hingga Savana.
Program Swag Event edisi 44 akhirnya ditutup oleh BiruMuda, satu-satunya penampil malam itu yang hadir dalam format band. Grup yang diisi oleh kawanan satu kampus di Fakultas Psikologi Universitas Indonesia itu menghadirkan tembang-tembang bernuansa retro.
Adalah Rex (keyboard), Fathur (drum), Mirza (gitar), Erlin (vokal) dan Hanif (bass), tokoh-tokoh di balik BiruMuda band yang datang memperkenalkan karya-karya musiknya, termasuk Berharap Jadi Kisah dan Pilu (T'lah Berlalu). []