Dinas Pendidikan Manggarai Dukung Kepsek Pidanakan Oknum Wartawan yang Memeras

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Manggarai, Fransiskus Gero. (Foto: Alur/Valerius Isnoho)

Manggarai - Dinas Pendidikan Kabupaten Manggarai Nusa Tenggara Timur (NTT), mendukung tindakan Kepala Sekolah Dasar Katolik (SDK) Bajak Arnoldus Don, memproses hukum oknum wartawan Kordianus Lado, yang melakukan pemerasan terhadap dirinya.

Hal itu disampaikan oleh kepala Dinas Pendidikan Manggarai, Fransiskus Gero, di ruang kerjanya, Senin 7 Februari 2022.

Ia meminta siapa pun oknum yang melakukan pemerasan ancaman terhadap sekolah-sekolah, hentikan siapa pun dia. Nanti saya sendiri akan pimpin bersama seluruh kepala sekolah dan guru-guru di Kabupaten Manggarai ini untuk mencari orang itu supaya dilakukan upaya-upaya hukum.

"Nanti saya sendiri akan pimpin bersama seluruh kepala sekolah dan guru-guru di Kabupaten Manggarai untuk mencari orang yang melakukan pemerasan terhadap kepala sekolah siapa pun dia," tegas ketua persatuan Alumni GMNI Manggarai itu.

Dirinya juga menyampaikan, jika kepala sekolah kerja benar dan kerja baik, lalu ada oknum yang mencoba melakukan pemerasan, dia sendiri akan memimpin pergerakan untuk mencari orang-orang itu dan akan proses secara hukum.

Ia juga menegaskan untuk para kepala sekolah stop menyogok orang, bangun komunikasi-komunikasi yang tidak wajar untuk menutupi kekurangan-kekurangan yang tidak benar. Dan karena itu dia minta harus kerja baik dan kerja benar.

"Kerja baik dan kerja benar, sehingga tidak ada oknum siapa pu yang memanfaatkan situasi tersebut," tutupnya. []

Komentar Anda