Ini Lima Artis Indonesia yang Pernah Diboikot Netizen Larang Tampil di TV

Ayu Tinting. (Foto: Alur/Dok Ayu)

Alur.id - Netizen Indonesia gampang menaikan rating dan pamor publik figur, namun mereka juga gampang menjatuhkan para artis idolanya jika tidak berhati-hati.

Berikut lima artis Indonesia yang diboikot warganet agar tidak tampil di TV.

1. Mulan Jameela dan Ahmad Dhani.

Ahmad Dhani dan Mulan JameelaAhmad Dhani dan Mulan Jameela. (Foto: Instagram Mulan)

Pasangan suami istri ini pernah diboikot warganet, penyebabnya Mulan Jameela dituduk perebut suami orang (Pelakor). Dimana mulan menikahi Ahmad Dhani yang tak lain suami sahabatnya sendiri, Maia Estyanti.

2. Billy Syaputra.

BillyBilly Saputra. (Foto: Alur/Dok Billy)

Pada tahun 2018 lalu, Billy Syahputra juga menghadapi petisi boikot netizen. Hal itu dilatarbelakangi oleh pemberitaan mengenai adik almarhum Olga Syahputra ini dengan Hilda Vitria.

Waktu itu mantan pasangan kekasih ini berseteru dengan Kriss Hatta hingga ke jalur hukum.

3. Nikita Mirzani

NikitaNikita Mirzani. (Foto: Alur/Ist)

Hampir bersamaan dengan Billy, Nikita Mirzani juga mendapatkan petisi boikot. Saat itu Nikita memiliki masalah dengan banyak orang.

Nikita juga ribut dengan mantan suami sirinya, Dipo Latief. Nikita juga dilaporkan oleh beberapa pihak termasuk Ormas.

Termasuk Kris Hatta, bos ada Yout Lasty Annisa dan Puput Carolina.

4. Ayu Tingting

AyuAyu Tinting. (Foto: Alur/Dok Ayu)

Pada Agustus lalu, Ayu Ting Ting juga dibuatkan petisi oleh warganet agar tidak boleh tampil di TV. Bahkan tanda tangan petisi mencapai 150 ribu orang di laman Change.org.

Petisi itu dibuat Putri Maharani pada Juni 2021. Boikot ini sebagai dampak dari aksi protes karena ibu satu anak ini dianggap kurang sopan.

"Pada acara sore di Trans TV terlihat ayu Ting Ting menendang salah satu talent,"tulis keterangan tersebut.

5. Saipul Jamil

Saiful JamilSaipul Jamil saat bebas dari penjara beberapa waktu lalu. (Foto: Alur/Ist)

Terbaru artis dangdut Saipul Jamil disayembarakan agar diboikot dari stasiun TV dan YouTube Indonesia.

Bahkan seruan boikot tersebut sempat trending di Twitter.

Jadi buat para artis di negri ini agar berlaku sopan di depan layar TV dan kehidupan sehari-hari. Karena netizen Indonesia itu kejam, sekali berbuat salah tamatlah karirmu. []

Komentar Anda