Makassar - Seorang nelayan asal Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan berhasil dievakuasi Tim SAR Gabungan setelah kapal mati mesin di perairan Lassang - Lasang, Arungkeke, Kamis, 23 September 2021.
Koordinator Pos SAR Bantaeng, Nurhamka mengatakan nelayan yang berhasil diselamatkan bernama Lakis, 30 tahun. Ia merupakan nelayan penangkap ikan di Jeneponto.
Hamka menjelaskan evakuasi dilakukan bersama dengan tim gabungan sejak Rabu, 22 September 2021 setelah menerima laporan dari pihak keluarga sekitar pukul 20.00 wita.
"Keluarga korban melapor jika Lakis melaut untuk mencari ikan sejak Selasa, 21 September 2021 lalu. Namun tak kunjung balik. Sehingga tim gabungan melakukan pencarian," kata Hamka.
Pencarian korban, menurut dia membuahkan hasil. Korban berhasil diselamatkan. Jelas Hamka, korban sempat terombang-ambing ditengah laut akibat mesin kapal mengalami kerusakan.
"Korban sementara ini sudah berada di rumahnya," tutupnya. []