Barru - Pembangunan jalan ruas Takkalasi - Bainange - Lawo di Kabupaten Soppeng dan Kabupaten Barru menjadi salah satu fokus Pemprov Sulsel untuk kembali dilanjutkan.
Ruas jalan ini menjadi prioritas Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman untuk dikerjakan secara bertahap.
"Alhamdulillah Rp 73,2 miliar alokasi PAGU TA 2023 untuk pembangunan jalan ruas Takkalasi - Bainange - Lawo di Kabupaten Soppeng dan Kabupaten Barru," kata Gubernur Andi Sudirman.
Rencananya, akan ditangani sepanjang 12,1 kilometer dan lebar 6 meter.
"Tim PUTR telah melakukan MC-0. Insya Allah, dalam waktu dekat akan segera ditangani," ujarnya.
Dengan penanganan jalan ini,akan membuka wilayah terisolir serta memangkas waktu tempuh.
- Baca juga: Institut Teknologi dan Bisnis Nobel Indonesia Gelar Semnas Economic and Market Outlook 2023
"Jika biasanya melalui Bulu Dua menempuh jarak sekitar 70 Km. Namun, melalui ruas Takkalasi - Bainange - Lawo hanya menempuh 38 Km. Artinya bisa mempersingkat perjalanan sekitar 30 Km," terangnya.
Dirinya pun meminta doa dan dukungan masyarakat untuk kelancaran pembangunan ini, sehingga segera dapat diakses oleh masyarakat.
"Sehingga akan memperlancar akses mobilitas masyarakat, dan berdampak dalam menggeliatkan perekonomian masyarakat sekitar," imbuhnya. []