Makassar - Puluhan calon pekerja diduga menjadi korban penipuan oleh salah seorang berinisial IM. Mereka dijanji bakal dipekerjakan di salah satu perusahaan yang berada di Kabupaten Morowali, Sulawesi Tengah, Sabtu, 26 Juni 2021.
Dari keterangan korban, Mail, 34 tahun saat ini mereka berada di tempat penampungan di Jalan Hertasning Raya, Kota Makassar, Sulawesi Selatan. Para koran berasal dari berbagai daerah di Sulsel.
"Kami sementara ditampung di rumah mewah di Jalan Hertasning, sebelum rencanannya diberangkatkan ke Morowali menggunakan pesawat," kata Mail, Sabtu 26 Juni 2021 malam.
IM, kata Mail merupakan calo yang selama ini mencari orang untuk dimasukkan berkerja di perusahaan. Sehingga para korban begitu cepat tergiur akan bekerja di Morowali. Namun, para korban setidaknya harus memenuhi persyaratan yang diberikan pelaku.
"Kita semua ini dijanji akan dibawa bekerja di perusahaan di Morowali dengan syarat membayar Rp 1,5 juta hingga Rp 2,5 juta perorangnya," terangnya.
Korban menerangkan, sesaaat mereka dijadwalkan untuk berangkat ke Morowali, pelaku tiba-tiba menghilang. Nomor ponsel yang diberikan juga sudah tidak aktif lagi.
Untuk saat ini, menurut dia, jika tak ada kejelasan terkait keberadaan pelaku. Pihaknya berjanji bakal melaporkannya ke pihak berwajib.
"Kami akan lapor kasus penipuan ini," tutupnya. []