Makassar - Pada tahun 2022 alokasi APBN untuk Provinsi Sulawesi Selatan sebesar Rp 48,68 triliun yang terdiri dari pagu belanja Kementerian/Lembaga sebesar Rp 19,18 triliun dan alokasi TKDD sebesar Rp 29,50 triliun.
Pagu belanja untuk Provinsi Sulawesi Selatan sebesar Rp 19,18 triliun akan dialokasikan kepada 43 Kementerian/Lembaga yang terdiri dari 780 Satuan Kerja (Satker).
Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Sulawesi-Selatan, Andi Sudirman Sulaiman melakukan penyerahan Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) dan daftar alokasi transfer ke daerah dan dana desa tahun 2022 di ruang rapat pimpinan Kantor Gubernur Sulsel, Jumat, 3 Desember 2021.
"Selamat sudah mendapatkan DIPA sesuai dengan quotanya, tentu harapan kita bisa lebih baik lagi tahun depan," kata Andi Sudirman Sulaiman.
"Kami berharap kepala daerah dapat menciptakan inovasi dan secara bersama-sama memperbaiki keadaan," tambahnya. []