Makassar - Setiap daerah berupaya mengeluarkan inovasi untuk menyelamatkan kotanya dari paparan virus covid-19. Tak terkecuali Makassar yang hingga kini terus berusaha memulihkan segala aspek.
Wakil Wali Kota Makassar Fatmawati Rusdi ketika sambutan pada launching manual analisa data untuk perencanaan kota post covid-19 secara virtual di ruang rapat wakil wali kota, Selasa 8 Juni 2021 secara terbuka menyampaikan trik jitu Makassar dalam penanganan Covid.
“Kita pahami bersama memulihkan kota dari paparan virus Covid-19 itu memerlukan keseriusan dan komitmen semua pihak. Di Kota Makassar, bersama Bapak Wali Kota Danny Pomanto kami cetuskan sebuah program bernama Makassar Recover,"ungkapnya.
Fatma secara rinci menyebutkan tahapan yang dilakukan Pemerintah Kota Makassar yang bisa secara langsung di rasakan oleh masyarakat.
"Program yang kami cetuskan di rasakan langsung oleh warga Makassar. Ada tiga tahapan dalam Makassar Recover yakni imunitas kesehatan, adaptasi sosial dan pemulihan ekonomi. Inilah yang menjadi kunci penyelamatan Makassar di tengah pandemi,"jelasnya. []