Polman - Video ratusan warga Kabupaten Polewali Mandar (Polman), Sulawesi Barat (Sulbar) membawa senjata tajam di Dusun Parabaya, Desa Lapeo, Kecamatan Campalagian, Polman Sulbar, viral di Media Sosial (Medsos).
Dalam video yang berdurasi kurang lebih satu menit itu, mempertontonkan ratusan warga Polman baik laki-laki maupun perempuan membawa senjata tajam jenis parang.
Betul itu pak. Itu kasus perdata oleh pengadilan mau Pemeriksaan Setempat (PS), namun di halangi tergugat dan teman-temannya.
Saat dikonfirmasi, Kapolsek Campalagian, IPTU Sukirno membenarkan kejadian yang ditayangkan salah seorang pengguna Medsos Facebook di akun pribadinya.
"Betul itu pak. Itu kasus perdata oleh pengadilan mau Pemeriksaan Setempat (PS), namun di halangi tergugat dan teman-temannya," kata Sukirno, Sabtu, 22 Mei 2021.
Ia menjelaskan, pengadilan akan melakukan PS kasus perdata lokasi pemukiman di Dusun Parabaya, Desa Lapeo, Kecamatan Campalagian, Polman Sulbar, antara Syah Iskandar sebagai penggugat dan Yunus serta teman-temannya sebagai tergugat.
"Ini ranahnya pengadilan, jadi di imbau jangan sampai terjadi konflik sosial. Tentunya harus ada koordinasi pemerintah setempat," katanya. []