Makassar - Dunia maya kembali dihebohkan sebuah video oknum anggota Polisi yang mengejek profesi tukang sapu jalan, Minggu, 25 Juli 2021.
Video itupun beredar luas, salah satunya di grup Facebook Lembaga Info Kejadian Kota Makassar (L-IKKM) Sulawesi Selatan.
Video yang dilihat Alur.id, oknum Polisi tersebut diduga sengaja membuat konten video TikTok sekaligus membanggakan pendidikannya.
"Mau onlinelah atau apalah, yang penting selesai pendidikan itu tak tenteng-tenteng sapu, sapu-sapu jalanan. Pasukan kuning kah," katanya dalam Video tersebut.
Kemudian, video tersebut diunggah ulang oleh akun bernama tnilovers21.
Video oknum polisi ini pun menuai kecaman dari warganet. Mereka mengkritik oknum polisi tersebut karena merasa kelas sosialnya sudah begitu tinggi setelah bergabung dengan kepolisian.
Namun pada akhirnya, pria berseragam cokelat muda itu akhirnya menerima teguran keras dari atasannya. Bahkan menjadi tontonan rekan polisi lainnya.
Mereka di suruh koprol di halaman di tengah panas terik matahari.
"Itu dia dapat tindakan. Aduh, adik-adik kau mau begitukah," kata orang yang merekam dua anggota polisi tersebut.
Setelah menjalankan hukuman, mereka pun meminta maaf atas ucapan yang kurang berkenan. Mereka mengaku Video tersebut hanya untuk koleksi pribadi, dan bukan untuk menyindir pihak lain.
Hingga kini belum diketahui dimana lokasi kedua oknum polisi tersebut membuat konten yang dikecam netizen. []