Alur.id
    Berita    Detail Article

Bupati Mabar Apresiasi Pertandingan Futsal yang Digelar Archipelago Foundation

Bupati Manggarai Barat Editasius Endi saat pose bersama tim Kapass FC, usai menutup pertandingan futsal yang digelar Archipelago Foundation. (Foto: IST)

Labuan Bajo - Bupati Manggarai Barat (Mabar) Edistasius Endi mengapresiasi klub futsal yang telah ikut bertanding pada turnamen Archipelago Futsal Competition yang diselenggarakan oleh Archipelago Foundation di Labuan Bajo, kabupaten Manggarai Barat selama sepekan, 19 - 16 Febuari 2023.

"Terima kasih kepada tim futsal yang telah menunjukan sportifitas dalam bertanding, kalian semua hebat dan semoga bisa menginspirasi anak-anak muda Mabar untuk selalu hidup sehat dengan berolahraga," ungkap Bupati Edi Endi pada sambutan penutupan turnamen Archipelago Futsal Competition, Minggu, 26 Februari 2023.

Ia berkeyakinan bahwa turnamen ini sangat berdampak positif bagi kemajuan Manggarai Barat khususnya pada peningkatan kepercayaan diri anak muda serta peningkatan Sumber Daya  Manusia (SDM) sehingga mampu bersaing pada turnamen besar.

Baca juga: PT Pelindo Kenalkan Industri Pelabuhan dan Logistik Kepada Pelajar di Labuan Bajo

Ada pun tim yang ikut dalam pertandingan Archipelago Futsal Competition ini ada sebelas klub yakni Kapass FC, Arnavat FC, Gerbang Selatan FC, Batu Cermin FC, Bea Cukai FC, Kelapa Gading FC, Famos Pede FC,Alexis FC, Bineka Muda FC dan Komodo Airport FC.

Selain itu kepada penyelenggara pertandingan yakni Archipelago Foundation, Bupati Edi menyampaikan terima kasih karena telah membantu pemerintah dalam pengembangan UMKM Manggarai Barat.

"Terima kasih kepada yayasan Archipelago Foundation yang telah menggelar pertandingan ini. Semoga kedepannya kegiatan-kegiatan positif terus digelar demi peningkatan ekonomi kita," ujarnya.

Kepada pemenang pertandingan yakni Kapass FC, Bupati mengapresiasi khusus atas kerja keras dan sportivitas tim.

"Selamat kepada tim yang menang, kepada Kapass FC, terimakasih telah menjunjung tinggi sportivitas, kalian telah bekerja keras untuk ini," ucap Bupati.

Ia berharap semoga kegiatan ini menjadi pemantik bagi kelompok atau individu lain selain Archipelago untuk turut meningkatkan SDM masyarakat Mabar.

Selain itu, Pengurus Archipelago Foundation Rofinus Edison Risal menyampaikan bahwa Archipelago Futsal Competition ini merupakan salah satu bentuk dukungan mereka terhadap pemerintah terutama pada perayaan Hari Jadi kabupaten Manggarai Barat yang ke-20.

"Kegiatan ini kami inisiasi sebagai dukungan nyata yayasan kami untuk Manggarai Barat dihari ulang tahun Mabar yang ke-20 tahun ini. Kami berharap semoga Manggarai Barat tumbuh dan bangkit lebih jaya demi kemakmuran seluruh masyarakat Manggarai Barat," ungkapnya.

Kegiatan penutupan Archipelago Futsal Competition yang diwarnai dengan hujan gerimis ini pun ditutup dengan resmi oleh Bupati Manggarai Barat Edistasius Endi.

Turut hadir dalam kegiatan penutupan tersebut, Wakapolres Manggarai Barat Kompol Sepuh Ade Irsyam beserta jajarannya, Kasat Polairud, dan Kapten Manyar Mabes Polri. []