Alur.id
    Berita    Detail Article

Dua Marinir Gugur Ditembak KKB di Nduga Papua Berasal dari Kupang dan Kendari

Jenazah anggota TNI yang tewas ditembak KKB diterbangkan ke kampung halamannya di Kupang dan Kendari. (Foto: Dok. Istimewa)

Nduga - Kembali dua prajurit TNI meninggal dunia akibat serangan kelompok kriminal bersenjata (KKB) di Pos Marinir Perikanan Quari Bawah, Distrik Kenyam, Kabupaten Nduga. Setelah satu prajurit TNI sebelumnya dilaporkan meninggal dunia.

"Korban meninggal dunia bertambah satu orang atas nama Pratu Mar Wilson Anderson pada Minggu dini hari. Korban lain yang meninggal dunia sehari sebelumnya Letda Marinir Moh Iqbal," ungkap Wakapendam XVII/Cenderawasih Letkol Inf Candra Kurniawan dalam keterangannya, Minggu 27 Maret 2022.

Sebelum meninggal prajurit TNI tersebut sempat mendapatkan perawatan medis oleh tim dokter. Naun nyawanya tidak tertolong akibat luka serius yang dialaminya.

Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) Papua. (Foto: Sebby Sambom)

"Almarhum Pratu Mar Wilson sebelumnya telah mendapatkan penanganan medis dari dokter Satgas. Namun tidak tertolong dan dinyatakan meninggal dunia," jelas Candra.

Candra mengungkapkan proses evakuasi korban serangan KKB Papua pimpinan Egianus Kogoya pada Sabtu 26 Maret 2022 kemarin dari Distrik Kenyam, Nduga sudah dilakukan.

Baca juga: Terungkap Motif Teroris KKB Bakar SMAN 1 Oksibil Papua

Mereka saat ini sudah berada dirawat intensif RSUD Mimika sejak Minggu 27 Maret 2022.

Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat (TPNPB). (Foto: Dok. Sebby Sambom)

"Korban enam orang luka berat, yakni Serda RF, BP, EES, Pratu ASA, Prada ADP, dan LH langsung dirawat di IRD RSUD Mimika. Sedangkan dua prajurit lainnya, Pratu RS dan DS masih berada di Kenyam, Nduga," jelasnya.

Diberitakan sebelumnya, KKB kembali beraksi di Distrik Kenyam, Kabupaten Nduga. Mereka menyerang Pos Marinir Perikanan Quari Bawah yang menyebabkan satu prajurit gugur dan lima lainnya luka-luka.

"Ini merupakan sekian kalinya gerombolan KKB Papua melakukan aksinya. Selain membunuh warga sipil juga menembak dan membunuh aparat TNI yang sedang mengemban tugas negara," ujar Wakapendam XVII/Cenderawasih Letkol Inf Candra Kurniawan dalam keterangannya, Minggu 27 Maret 2022.

Serangan tersebut dilakukan KKB Papua pimpinan Egianus Kogoya pada Sabtu 26 Maret 2022 sore. Saat penyerangan, kemudian dilaporkan 10 prajurit TNI yang sedang menjalani tugas di Pos Marinir Perikanan Quari Bawah di Distrik Kenyam, Kabupaten Nduga, menjadi korban.

"Dari informasi yang beredar, satu prajurit TNI Letda Mar Moh Iqbal terkena tembakan di bagian tangan sebelah kanan dan meninggal dunia, serta beberapa prajurit lainnya mengalami luka berat dan ringan," ungkapnya. []