Alur.id
    Berita    Detail Article

Pembangunan Masjid 99 Kubah di Makassar dilanjutkan

Progres pembagunan masjid 99 kubah (Foto: instagram @andisudirmansulaiman)

Makassar - Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman berkomitmen untuk melanjutkan pembangunan Masjid 99 Kubah Makassar agar bisa segera dipergunakan masyarakat menjalankan ibadah.

Terlihat saat Andi Sudirman memposting di media sosial instagramnya terkait progres pembagunan masjid yang terletak di kawasan Central Point of Indonesia (CPI) Makassar, Jumat 9 Juli 2021.

Yang pasti komitmen kita pembangunan masjid ini akan tetap kita lanjutkan. Jadi sabar dulu ya.

"Progres pembagunan Masjid 99 Kubah Asmaul Husnah," tulisnya.

Postingan ini pun ditanggapi kekaguman dari warganet. Banyak yang berharap pembagunan masjid yang didesain oleh Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil ini dapat segera diselesaikan, agar masyarakat dapat mempergunakannya untuk beribadah.

Sebelumnya, Andi Sudirman Sulaiman terus mendukung semua pihak yang menginginkan agar masjid tersebut bisa segera digunakan sambil menunggu proses tendernya masih berjalan.

"Yang pasti komitmen kita pembangunan masjid ini akan tetap kita lanjutkan. Jadi sabar dulu ya. Harapan kita tentu semua sama. Sama-sama ingin segera menjalankan ibadah di masjid tersebut," jelasnya. []