Jeneponto - Pemerintah Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan tengah mengupayakan perbaikan tanggul laut yang mengalami kerusakan cukup parah. Tanggul laut tersebut terletak di Kecamatan Binamu.
"Warga yang tinggal di dekat pantai untuk tetap bersabar, saat ini pemerintah daerah tengah berupaya melakukan loby-loby ke Provinsi agar bisa mendapat proyek dan tanggul itu segera di kerja," ungkap Bupati Jeneponto, Iksan Iskandar, Selasa, 21 September 2021.
Ia menjelaskan upaya keseriusan Pemerintah Kabupaten Jeneponti agar tanggul itu segera di kerjakan setelah pihaknya mengirim proposal ke Jakarta pusat.
"Sudah, saya sudah koordinasi di sana dengan Balai besar di provinsi dan profosalnya sudah di kirim ke Jakarta. Insya allah," katanya.
Sebelumnya, tanggul pemecah ombak di Pantai Tamarunang, Kecamatan Binamu, Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan, mengalami kerusakan yang cukup parah, Sabtu, 18 September 2021.
Akibatnya, warga yang berada sekitar merasa khawatir dampak kerusakan tanggul tersebut. Hal itu dikatakan salah seorang warga, Syamsuni.
Menurutnya, tanggul dengan panjang sekitar dua kilometer rusak sehingga yang terlihat hanyalah bebatuan. Nelayan, maupun petambak rumput laut harus berhati-hati apabila hendak melaut. []