Alur.id
    Berita    Detail Article

Personel TNI - Polri dan Masyarakat Gotong Royong Bersihkan Material Longsor di Enrekang

Anggota Kodim 1419/Enrekang dan Polres yang tergabung dalam Satgas tanggap darurat bencana, membersihkan material longsor di Kabupaten Enrekang, Senin 6 Mei 2024. (Foto: Kodam hasanuddin)

Enrekang - Hujan dengan intensitas tinggi mengguyur Kabupaten Enrekang beberapa hari lalu mengakibatkan terjadinya tanah longsor dan banjir di beberpa titik.

Salah satunya di Dusun penja Desa Karueng Kecamatan Enrekang Kabupaten Enrekang.

Pasca terjadinya tanah longsor tersebut, Anggota Kodim 1419/Enrekang dan Polres yang tergabung dalam Satgas tanggap darurat bencana bersama masyarakat sekitar melakukan gotong royong membersihkan material longsor yang menimbun saluran air dengan alat seadanya, Senin 06/05/2024.

Dalam keterangannya,  pasi ops Kodim 1419/Enrekang Letda David mengatakan, kegiatan gotong royong tersebut merupakan wujud kepedulian sosial, sebagai upaya membantu mengatasi kesulitan warga.

“Kami selalu memantau dan monitoring wilayah binaan setiap saat, sehingga apabila terjadi bencana alam, kami cepat untuk melakukan penanganan,” ujar Letda David.

David menambahkan, selaku Koordinator operasi Satgas tanggap darurat senantiasa harus tanggap terhadap situasi di wilayah yang betul-betul parah terutama dalam penanggulangan masalah bencana alam.

"Saya mengimbau kepada warga agar meningkatkan kewaspadaan dan kesiapsiagaan sebagai langkah antisipasi bencana alam mengigat intensitas hujan saat ini masih cukup tinggi," pungkasnya. []