Alur.id
    Berita    Detail Article

Polsek Tinggimoncong Gelar Vaksinasi Bertajuk Wisata

Kapolres gowa AKBP Tri Goffarudin, menyempatkan diri untuk meninjau secara langsung pelaksanaan vaksin Merdeka Covid-19 di Mapolsek Tinggimoncong, Sabtu 11 September 2021. (Foto: Polres Gowa)

Gowa - Untuk mempercepat heard Imunity (kekebalan berkelompok) Polsek Tinggimoncong bersama muspika kecamatan kembali menggelar vaksinasi massal dengan bertajuk wisata "Malino The City of Flower".

Vaksinasi bertajuk Wisata ini digelar di Kantor Polsek Tinggimoncong, Sabtu 11 September 2021, dengan menargetkan 500 peserta vaksin.

Kegiatan vaksinasi tersebut akan menyasar para pelajar, masyarakat lokal maupun wisatawan yang berkunjung ke Kota Malino.

Kapolsek Tinggimoncong, Iptu Hasan Fadhlyh, mengatakan, vaksinasi massal ini merupakan program nasional untuk mendukung percepatan menuju Indonesia bebas dari pandemi Covid-19.

"Kegiatan vaksinasi massal ini kami melibatkan pihak Puskesmas, Pemerintah Kecamatan Tinggimoncong. Vaksinasi ini digelar dalam rangka mendukung program pemerintah untuk membantu percepatan vaksinasi menuju Indonesia herd Immunity dari Covid-19," ungkap Kapolsek Tinggimoncong.

Kapolsek juga mangatakan, program serbuan vaksinasi presisi ini menyasar warga yang belum divaksin. Oleh karena itu, untuk membantu memudahkan masyarakat mendapatkan vaksinasi, Polres Gowa melaksanakan kegiatan vaksinasi di polsek jajaran.

"Untuk warga masyarakat yang ingin melaksanakan vaksinasi cukup membawa fotocopy KTP dan tetap mematuhi protokol kesehatan meski sudah melakukan vaksinasi," tutup Kapolsek. []