Alur.id
    Berita    Detail Article

PT Flobamor Dorong Keterlibatan UMKM Masyarakat Pulau Komodo

Pedagang di Pulau komodo. (Foto: Alur/Ist)

Labuan Bajo - PT Flobamor yang merupakan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) mendorong dan siap membantu masyarakat Pulau Komodo.

Termasuk pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di penyelenggaraan KTT ASEAN pada bulam Mei 2023 mendatang.

Upaya yang dilakukan oleh PT Flobamor adalah membantu mempromosikan produk UMKM masyarakat ke tamu-tamu KTT ASEAN.

Bertujuan agar produk masyarakat dapat dibeli untuk meningkatkan perekonomian masyarakat di kawasan penyangga pariwisata Super Perioritas Nasional Labuan.

"Jadi memang kita dorong lebih ke UMKM ya, kita harapkan tamu-tamu KTT ASEAN diarahkan lebih banyak berbelanja di dalam area kawasan, khususnya di Loh Liang, karena masyarakat sudah siap dengan produknya,"ujar Direktur Operasional PT Flobamor Abner Esau Runpah Ataupah, pada Selasa 28 Maret 2023.

Selain itu, Runpah menjelaskan saat ini pihaknya terus melakukan pembenahan didalam kawasan Taman Nasional Komodo (TNK) khususnya di Pulau Pada dan Pulau Komodo/Loh Liang.

Salah satunya melakukan kegiatan rutin bersih pantai dan lokasi destinasi.

Kegiatan tersebut dengan melakukan pengumpulan sampah dan pengangkutan sampah seminggu sekali dari kawasan TNK ke Labuan Bajo.

Runpah menambahkan bahwa untuk ke TNK saat ini wisatawan dapat menggunakan aplikasi INISA.

Sistem Wildlife Komodo Aplikasi INISA sendiri resmi telah diluncurkan di Labuan Bajo, Manggarai Barat (Mabar) NTT Jumat (29/07/2022).

Sejak diluncurkan Sistem Wildlife Komodo dalam aplikasi INISA memberikan kemudahan bagi wisatawan. Terdapat sejumlah fitur layanan yang telah terbagi menjadi 6 di antaranya

Sentra Tagihan, dalam sentra tagihan bisa melakukan transaksi pembelian pulsa internet dan data dan bayar berbagai macam tagihan lainnya.

Sentra Wisata, sentra wisata ditawarkan transaksi pembelian tiket wisata, akomodasi dan aktivitas menarik lainnya.

Pembayaran digital, transaksi keuangan diera modernisasi saat ini tak lagi menggunakan uang cash, karena itu aplikasi INISA menawarkan transaksi digital dengan metode QRIS dan metode pembayaran digital lainnya. []