Alur.id
    Berita    Detail Article

Rencana Pemerintah Kenakan Pajak Sembako Dikritik PAN

Ketua DPW PAN DKI Jakarta, Eko Patrio. (Foto: Alur/Dok. Pribadi Eko)

Jakarta - Niat pemerintah yang akan mengenakan Pajak Pertambahan Nilai (PPN) pada Sembako. Dikritik keras oleh Pantai Amat Nasional (PAN).

PAN menilai pemerintah tidak menunjukan empati kepada masyarakat di tengah pandemi Covid-19.

"Di tengah pandemi saat ini memang saya melihat bahwa pemerintah terlalu memaksakan untuk mencari sumber pemasukan baru,"kata anggota Komisi VI Fraksi PAN, Eko Hendro Purnomo atau Eko Patrio, Rabu 9 Juni 2021.

"Pemerintah berencana merevisi UU Ketentuan Umum Tata Cara Perpajakan (KUP) dengan mengenakan PPN kepada sejumlah Sembako tertentu, menurut saya ini adalah cara yang menunjukkan bahwa pemerintah kurang empati dan kurang kreatif dalam mencari objek pajak baru," sambung Eko Patrio.

Menurut Ketua DPD PAN DKI Jakarta itu, pemberlakuan pajak pada Sembako akan mengakibatkan kenaikan harga. Tentunya itu sangat membebani masyarakat. []