Alur.id
    Berita    Detail Article

Sebanyak 191 Rumah Rusak Akibat Puting Beliung di Wajo

Rumah rusak akibat angin puting beliung di Kabupaten Wajo. (Foto: Pemprov Sulsel)

Wajo - Sebanyak 191 unit rumah rusak akibat bencana angin puting beliung di Kabupaten Wajo, Selasa 26 Oktober 2021.

Dari laporan Pusdalops BPBD Kabupaten Wajo, disebutkan hujan disertai angin kencang melanda wilayah Kabupaten Wajo pada selasa siang, sekitar pukul 14.00 Wita.

Akibatnya 26 unit rumah rusak berat, 51 unit rumah rusak sedang, dan 114 unit rumah rusak ringan.

Ratusan rumah yang rusak itu terdapat di empat desa. Yakni Desa Mattirowalie dan Desa Kalola di Kecamatan Maniangpajo serta pada Desa Ugi dan Desa Pallimae di Kecamatan Sabbangparu.

Pelaksana Tugas Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman langsung menginstruksikan BPBD Provinsi Sulsel untuk penyaluran bantuan ke Kabupaten Wajo.

"Kami menerima informasi jika kemarin siang hujan deras mengakibatkan 191 unit rumah rusak di empat Desa pada Kecamatan Maniangpajo dan Kecamatan Sabbangparu, Kabupaten Wajo akibat bencana angin puting beliung," katanya, Rabu 27 Oktober 2021.

Persiapan bantuan logistik pun langsung dipantau oleh Kepala BPBD Sulsel, Muhammad Firda.

Adapun bantuan yang akan dikirimkan untuk Kabupaten Wajo berupa logistik pangan dan logistik shelter. []