Makassar - PSM Makassar kembali gagal menang di laga lanjutan BRI Liga 1 saat menghadapi Madura United, di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu 12 September 2021. Kedua tim hanya berbagi angka 1-1.
Diawal laga PSM Makassar mencoba untuk mengepung pertahanan Madura United dengan permainan cepat dai kaki ke kaki.
Serangan PSM membuahkan hasil, melalui pergerakan Pluim dari sisi kiri pertahanan Madura. Kemudian menyodorkan bola ke mulut gawang Madura.
Umpan itu kemudian disambut dengan baik oleh Ilham Udin Armaiyn. Eks Pemain Timnas U-19 itu pun dapat menceploskan bola ke gawang Muhammad Ridho. Skor 1-0 untuk PSM Makassar.
Tertinggal satu gol dari PSM, Madura berbalik menyerang, sejumlah peluang pun didapatkan oleh Bayu Gatra dan kawan-kawan. Namun hingga babak pertama usai PSM Makassar masih memimpin 1-0.
Memasuki babak kedua, Madura banyak melakukan pergantian pemain, mereka pun menggempur pertahanan PSM Makassar. Alhasil penyerang Madura asal Brazil, Rafael Silva berhasil menyamakan kedudukan.
Memanfaatkan kemelut di pertahanan PSM Makassar, Rafael menceploskan bola ke gawang Syaiful Syamsuddin. Kedudukan berubah 1-1.
Kedua tim silih berganti menyerang, sayang skor tidak berubah. Dengan hasil ini PSM Makassar tertahan di posisi ke-11 klasemen sementara hasil dari 2 poin dari dua laga. []