Alur.id
    Berita    Detail Article

Tim Mobile Legends dan Free Fire Manggarai Raih Mendali Perak di Porprov

Tim E-sport Mobil Legends dan Free Fire, Kabupaten Manggarai. (Foto: Alur/Ist)

Ruteng - Meski usianya belum mencapai satu tahun, tim E-sport Mobil Legends dan Free Fire, berhasil mengharumkan nama Kabupaten Manggarai, dalam Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VIII se-Provinsi Nusa Tenggara Timur, (NTT), di Kupang, sejak tanggal 14 hingga 16 November 2022.

Hal itu disampaikan ketua umum E-Sport Kabupaten Manggarai, Eduardus Elvis Angliwarman, saat dihubungi Alur.id, Rabu 16 November 2022, malam.

Kata Elvis, dari enam kabupaten yang mengikuti turnamen E-sport, Kabupaten Manggarai vs Kupang, yang melaju ke babak final.

Lanjut dia, di partai final tim E-sport Manggarai, tidak mampu mengalahkan tim E-sport Kupang, atas hasil ini Manggarai keluar sebagai juara 2 dan berhak mendapat mendali perak.

"Walau pun mendapatkan mendali perak, saya tetap merasa bangga," kata Elvis.

Lanjut pengusaha muda itu, meski baru pertama kali diikutkan oleh Kabupaten Manggarai, tim E-sport ini berhasil mengharumkan daerah ini karena berhasil meraih juara 2.

Keberhasilan ini berkat dukungan dari Pemerintah Kabupaten Manggarai, orang tua atlet, dan semua pihak yang turut mendukung tersuksesnya Porprov di Kupang.

"Saya yakin ini merupakan awal yang baik," ujarnya.

Ia juga berharap semoga ke depannya Kabupaten Manggarai, akan menjadi juara 1 pada turnamen selanjutnya.

"Semoga para atlet e-sports terdorong untuk terus berkarya dan berprestasi untuk Kabupaten Manggarai, di ajang berikutnya," ungkap Elvis. []