Nunukan - Kapolres Nunukan AKBP dinonaktifkan dari jabatannya sebagai Kapolres. Dia kehilangan jabatan usai menghajar anak buahnya hanya karena persoalan internet eror.
Kasus ini tersebar luas usai video 43 detik AKBP SA menganiaya anak buahnya. Dalam video yang beredar diduga pemukulan itu terjadi di sebuah ruangan Aula Polres Nunukan.
Awalnya tampak seorang polisi berdiri di depan meja yang di atasnya ada nasi tumpeng. Lalu ada perempuan yang datang untuk menggeser meja.
Karena tidak bisa menggeser sendiri, polisi yang ada dalam video lalu membantu perempuan tersebut untuk mengeserkan meja.
Tak disangka, datang Kapolres Nunukan AKBP SA menghajar habis-habisan polisi tersebut.
Bahkan muka polisi tersebut ditonjok serta alat vitalnya ditendang membuat polisi itu tersungkur. Usai peristiwa itu, AKPB SA langsung diperiksa Propam Polda Kalimantan Utara (Kaltara).
Setelah digelar rapat, diputuskan AKBP SA dinonaktifkan dari jabatannya sebagai Kapolres Nunukan. []